------------------------------------------------------------
Datfar isi : Bagian (1) - Bagian (2) - Bagian (3) - Bagian (4)
Datfar isi : Bagian (1) - Bagian (2) - Bagian (3) - Bagian (4)
------------------------------------------------------------
Berikutnya ada seorang pembicara yang memperkenalkan windows 365.
Sayang sekali aku lupa siapa nama beliau. Walaupun windows 365 sepertinya
udah lama muncul, Software ini sangat baru sekali bagi ku. Aku juga kesulitan
menuliskan fitur-fiturnya karena sekali lagi ini sangat teknis. Inti dari
teknologi ini adalah Microsoft sepertinya mendeteksi pola bekerja di jaman
sekarang udah berbeda .Dahulu orang kerja datang ke kantor pake komputer di meja
kerjanya di kantor dan susah kemana-mana, dalam mengerjakan dokumen kerja nya
pun cenderung individual - sedangkan kebutuhan kerja jaman sekarang berbeda,
sekarang kerja sudah dengan mobilitas yang tinggi dan satu dokumen kerja
cenderung di kerjakan beramai-ramai (meeting, video conference, edit proposal
beramai-ramai dll).
Nah, inilah yang ditawarkan Windows 365. Untuk saat ini memang tidak semua
industri menjalankan pola ini, tapi mungkin 20 tahun kedepan bakalan jadi hal
biasa. Begitulah teknologi merubah wajah dunia. Kulihat windows 365 ini sangat
aplikatif untuk controling dokumen, sistem otorisasi yang mudah, integrasi
dengan skype untuk conference dan managemen file yang luar biasa. ( tentu saja
ini masih berkaitan dengan apa yang di utarakan Mr.peter tengan controling).
0 komentar: